-->

8/30/2016

Cara Mengatasi Komputer Klien Diskless Cyberindo Hang dan Not Responding

Artikel kali ini akan membahas tips cyberindo diskless tentang cara mengatasi error komputer klien diskless yang hang, freeze, loading lambat, dan susah masuk ke game. Masalah diskless ini merupakan salah satu dari beberapa error Cyberindo Diskless yang pernah saya jumpai sendiri dan mungkin sobat juga pernah mengalaminya. Tampak tidak ada masalah saat komputer klien diskless dinyalakan tapi ketika ingin menjalankan game dengan mengklik ikon game di Game Menu Cyberindo Updater justru sangat lambat, not responding hang atau freeze.

Memang, software warnet tanpa hardisk dari Cyberindo ini akan terus dikembangkan dan tidak lama lagi akan dirilis Cyberindo Diskless versi 1.3 dengan performa yang lebih baik. Mungkin sobat yang menggunakan Cyberindo Disk versi 1.2 kadang mendapati error tapi nantinya, setelah Cyberindo Disk 1.3 dirilis akan menemukan perbaikan beberapa bugs tersebut termasuk kecepatan loading Windows yang lebih cepat. Nah, bagi sobat yang mengalami error diskless cyberindo - komputer klien tiba-tiba hang, freeze dan susah masuk ke game dapat mengatasinya dengan mengikuti langkah-langkah dibawah.


Cara Mudah Atasi Komputer Klien Diskless Cyberindo Yang Not Responding, Hang atau Freeze, dan Lambat Loading


Untuk mengatasi masalah diskless cyberindo yang mana komputer klien hang, freeze, dan lambat loading, sobat haru periksa konfigurasi image diskless cyberindo, cache ram dan cache disk pada Console CyberindoDisk dan aktifitas update game di Cyberindo Updater.

1. Jalankan CyberindoDisk, kemudian periksa setting cache RAM, dan cache disk (jika menggunakan SSD) dengan mengklik Cache Settings

2. Sobat harus memperhatikan setting cache komputer server diskless, khususnya partisi E:\GameDisk, D:\ImageOS dan E:\Writeback. Jika berubah, segera setting ulang dengan mengubah nilai pada RAM Cache dan SSD Cache sesuai dengan konfigurasi awal saat install komputer server diskless cyberindo.

Tips Ampuh Mengatasi Komputer Klien Diskless Hang atau Freeze
Setting Cache Diskless Cyberindo
3. Jika ikon menu game tidak muncul, periksa Cafe Console untuk memastikan game tersebut telah terupdate atau tidak dengan masuk ke menu Pusat Pengawasan - Server Download. Jika tetap seperti itu, silahkan Anda mencoba resart service cafe console cafe console.

Sobat masih pernah mendapati error diskless cyberindo atau bingung dengan tutorial diatas? Silahkan berkomentar dibawah.

Itulah artikel tentang Tips Ampuh Mengatasi Komputer Klien Diskless Hang atau Freeze. Semoga bermanfaat.

3 comments

gan,, saya mau tanya mengapa icon Gcafe service di pc client disklees warnet saya tidak ada muncul lagi, dan icon volumenya juga tidak bisa klik lagi, mohon bantuannya iya gan.

Kalau boleh tahu mode yang digunakan apa gan: lokal, virtual atau diskless cyberindo?

Untuk mode diskless cyberindo, masuk ke destinasi folder cyberindo updater klien kemudian jalankan GCA service.

Tapi, jika cara diatas tidak berhasil, Anda dapat mencoba alternatif yang terakhir yaitu mengganti image diskless yang lain.

Tips: sebaiknya gunakan aplikasi seperti WanDrive jika ingin menginstall driver komputer diskless klien.

Gan hit rate di cyberindo disk saya 0.8 idealnya brp gan


EmoticonEmoticon